TAMPILAN MOBILE SILAHKAN SCROLL KEATAS UNTUK MEMBACA ARTIKEL

Friday, October 7, 2022

Bijaklah Dalam Menggunakan Media Sosial




 Pada era Globalisasi ini penggunaan media sosial adalah sesuatu yang lumrah dan biasa terutama di kalangan anak muda, namun terkadang cara penggunaan media sosial yang salah bisa menjadi penyebab pengguna dibawa ke ranah hukum. 


 Tidak bisa dipungkiri bahwa peran media sosial di era ini sangat penting dalam kehidupan untuk bersosialisasi dan berkomunikasi, karena hanya dalam genggaman manusia bisa dengan mudah bertukar informasi, bahkan menggali pengetahuan baru tanpa sekat, dan bisa dilakukan hanya dalam hitungan menit. 


 Namun tak jarang ada sebagian pengguna yang tidak bisa menggunakan media sosial miliknya dengan bijak, hingga harus terjerat hukum, entah itu dalam postingan ataupun cara mereka berkomentar.
 Pada kesempatan kali ini penulis ingin memberikan beberapa tip yang mungkin bisa membantu para pengguna media sosial agar lebih bijak dalam penggunaannya. 


 Jaga Selalu Etika 

baca juga : Manusia Selalu Tidak Pernah Puas

 
 Memang benar media sosial memberikan kita kebebasan untuk berekspresi tetapi itu bukan berarti kita bisa bersikap serampangan dan bebas dalam beretika, kita harus tetap menjaga sopan santun, adab, selalu bersikap ramah, hindari juga pengguna kalimat atau kata kata kasar dan mengandung SARA, belajarlah untuk menghormati orang lain sebagaimana kita ingin dihormati orang lain.
 Jangan Asal dalam mengirim Konten. 


 Harus disadari bahwa media sosial kita bisa dilihat oleh orang banyak (publik), oleh sebab itu kita harus lebih bijak dalam membagikan konten di media sosial kita, jangan sampai apa yang kita bagikan menjadi bumerang untuk kita kedepannya. 


 Jangan membagikan data pribadi secara rinci (Protect your privacy).


 Makin canggihnya era digital saat ini, maka akan semakin canggih pula kejahatan Cyber yang akan terjadi, jadi kami sarankan jangan pernah membagikan data pribadi secara detail, karena kita tidak akan pernah tahu kejahatan atau ancaman apa yang sedang mengintai kita di kemudian hari. 


 Jangan pernah langsung percaya 


 Dalam kata lain ketika kita mendapat informasi jangan pernah kita telan mentah mentah, sebab dalam bermedia sosial akan selalu ada orang orang yang tidak bertanggung jawab dalam memberikan informasi, ada baiknya kita waspada agar tidak menjadi korban penipuan atau hal hal yang tidak kita inginkan. 


 Menyaring setiap akun yang kita ikuti 


 Terkadang kita terbawa emosi ketika melihat kehidupan orang lain di media sosial, dengan segala kelebihan yang mereka tunjukan, sehingga kita membandingkan dengan kehidupan kita, dan tentu saja itu sangat berpengaruh bagi kesehatan mental kita, perlu diingat apa yang kita lihat di media sosial hanyalah kulit luar yang mungkin kita tidak pernah tahu isi di dalam sebenarnya.
 Follow akun yang dapat memberikan dampak positif bagi kehidupan kita atau  memotivasi kita untuk menjadi lebih baik, jauhi akun  yang  kita anggap toxic atau tidak berguna (berbahaya).




 


Share:

0 Comments:

Post a Comment

Bantu kami untuk berkomentar yang baik, agar kami bisa selalu memberikan berita terbaik untuk anda.terimaksih

Translate

Subscribe Us

Followers